PDAM Salurkan Hewan Qurban ke Masjid dan Mushola

Kutai Timur- Menyambut Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah, PDAM Tirta Tuah Benua Kutai Timur melaksanakan Penyerahan Hewan Kurban sapi dan kambing. Sasarannya adalah ke Masjid, mushola, pondok pesantren dan panti asuhan.

Kegiatan dilaksanakan pada Senin (19/7/2023), Direktur PDAM Suparjan menyerahkan secara simbolis bantuan hewan kurban sapi kepada pengurus Masjid Al Anshor, Jl Yos Sudarso I, Gg Durian, H. Edy.

Selain itu, Suparjan juga menyerahkan bantuan hewan kurban kepada mushola Arrahman, Jl Asyadiah untuk selanjutnya diserahkan kepada yang membutuhkan di lingkungan setempat.

Penyerahan hewan kurban dari PDAM ini merupakan program tahunan yang terus dilaksanakan hingga saat ini. Tak hanya di Kota Kabupaten, Unit PDAM di Kecamatan juga melaksanakan, mulai dari Unit Kecamatan Muara Ancalong, Muara Bengkal, Muara Wahau dan Bengalon.

Harapannya sasaran penerima daging kurban adalah masyarakat duafa, khususnya di sekitar area kantor. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat di tengah dampak pandemi covid 19 dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)

Tweet
author
No Response

Leave a reply "PDAM Salurkan Hewan Qurban ke Masjid dan Mushola"